Assalammualaikum Blog dan Silent Readers ;D
Apa kabar? Udah lama bgt ya berkunjung kesini
Ini postingan pertama di umur 24 ya?
hehehe pantesan hidup agak hampa ya tanpa blog kesayangan ini ;p
Sebelumnya banyak curcol tentang motivasi buat lulus kuliah
eh ternyata belom kapok nih
Alhamdulillah dikasih Allah kesempatan dan kekuatan buat lanjut s2
di Universitas Pertahanan (UNHAN) Prodi Diplomasi Pertahanan
Kuliah lagi itu rasanya... campur aduk
antara seru, capek, senang, sedih, excited, bt, semangat, menantang dll
Mungkin karena aku tipikal yang kayak mesin diesel gitu, lama angetnya, lama adaptasinya ditambah pertamakali masuk asrama semi militer yang disiplin jd awal2 itu cukup menantang. Mulai dari adaptasi matrikulasi yang ON TIME, kepagian sembari ngerasain hidup ala tentara di Stand by Force selama sebulan.
Sampe dapet mess yang alhamdulillah nyaman dengan jadwal kuliah yang gak terlalu kepagian lagi tapi tetep ON TIME. Ah ya ON TIME ini aku tulis 2x karena jika masuk kelas telat aja 5 menit setelah dosen masuk (dosennya jg hampir semua ON TIME) rasanya malu. Trus upacara bendera yang sejak zaman sekolah selalu aku hindari sekarang malah jadi hobi -..- karena seminggu bisa 3x upacara *ampe gosong. Btw kamu pernah upacara bendera dalam rangka hari ibu gak? Aku udah dong *sok bangga padahal heran, ada aja lagi upacara semacam itu*
Lalu karena ini asrama dan hubungan dengan teman-teman menjadi lebih intens apalagi saat menuju Kuliah Kerja Dalam Negeri (KKDN) ke Solo bulan Maret kemaren, aku dapet banyak pelajaran tentang karakter berbagai jenis orang sekaligus menyelami karakterku sendiri sih. Btw maaf ya klo bahasaku lebih kaku dari postingan sebelumnya karena baru aja kelar ngerjain laporan penelitian KKDN, nuansa akademisnya masih nempel gt preeet :p
Ah ya! itu jadi laporan penelitian lapangan pertama yang aku buat secara profesional bareng temen2. Doain hasilnya kece ya ;) *ngerjainnya dgn banyak drama dan begadang itu >.<
Abis KKDN kita juga langsung UAS Semester 2, udah semester 2 aja ya. Abisnya di UNHAN 1 semester itu cuma 4 bulan. Jadi bisa dibilang 2 bulan sekali kita ujian UTS trus UAS. Nah sekarang sih Insya Allah mau masuk semester 3. Kegiatannya? persiapan proposal tesis dan Kuliah Kerja Luar Negeri (KKLN) yeaaay traveling lagi walaupun cuma ke Vietnam, tapi gak papa lah. Kapan lagi ke Vietnam? haha. Mohon doanya ya silent readers, biar lancar semua-semuanya. Mudah2an para silent readers juga lancar ya segalanya urusannya aaamin.
Biar postingan ini gak cuma curcol maka marilah ditambahkan rupa-rupa pelajaran moral yang didapetin selama di UNHAN. Ya barangkali kan ada ngasih sedikit manfaat atau inspirasi buat silent readers, sekalian jd rekam jejak buatku ampe hari ini hikmah apa aja yg udah dipetik dari fase hidup yg sekarang.
*aneh deh, klo nulis yg sok bijak gini lancar bener, giliran tulisan ilmiah malah sering berenti buat bengong2. Apa abis lulus unhan ngeluarin acara Andhini Way atau buku mimpi sejuta Andhini aja? haha
Pelajaran Moral nomor 1, Nasehat Pak Gum (Kaprodi Pertama ku di DP):
"Budaya manusia beradab itu ada 3: pertama, ON TIME. Kedua, antri. Ketiga, buang sampah pada tempatnya". Jadi buat jadi manusia yang beradab harus punya tiga budaya tersebut.
Pelajaran Moral nomor 2, Multitasking itu cuma mitos. Ini kata-kata yang aku kutip dari bukunya John Medina judulnya Brain Rules.
Nuansa belajar waktu s1 dan masa sekolah yang sembari ikut berbagai organisasi beda jauh sama nuansa belajar waktu s2 yang cuma ikut segelintir organisasi (itu pun fokus kajian akademis). Hal ini bikin aku lebih konsen belajar tentang bidang ilmu yang ingin aku kuasain. Aku bilang gini bukan berarti organisasi itu gak penting loh. Bagiku organisasi ngasih pengalaman dan pelajaran penting yang gak bisa dikasih sama lembaga pendidikan formal, tapi kita harus punya skala prioritas tentang apa yang ingin kita pelajari dalam hidup ini. Pada fase hidup tertentu kita butuh belajar tentang gimana seharusnya bersosialisasi, belajar bekerjasama, belajar memimpin, belajar mengelola tapi pada fase berikutnya kita juga perlu belajar buat jadi seorang yang ahli di bidang ilmu tertentu. Sehingga keduanya akan saling melengkapi dan menjadikan kita sosok yang siap bagi dari segi ilmu maupun dari segi manajerial. Nah aku yang sekarang sedang fokus pada fase pembelajaran biar jadi ahli di passsion ilmuku, makanya aku harus fokus.
Pelajaran Moral nomor 3, belajarlah jadi orang yang memiliki kompetensi cross cultural yang tidak hanya bisa berkomunikasi dengan berbagai macam orang yang berasal dari budaya berbeda namun juga bisa menikmati budaya tersebut. Pelajaran ini aku ambil saat mata kuliah diplomasi psikologi yang disampaikan Pak Eri. Intinya kita perlu jadi sosok yang ketika ketemu atau harus tinggal satu lingkungan sama orang dari berbagai macam budaya, kita gak sekedar dalam tahap kena tapi juga sampai memahami dan menikmati perbedaan2 tersebut. Sehingga saat kita slek sama orang tersebut kita bisa lebih bijaksana memandang persoalan benturan budaya dan orang tersebut.
Karena udah ngantuk, sekian dulu deh ya postingannya ;)
CONVERSATION
Langganan:
Posting Komentar
(
Atom
)
About me
featured Slider
Archives
Label
- catatan perjalanan (6)
- curcol (11)
- entertainment (1)
- HI (1)
- lovely pets (1)
- mahatma gandhi (1)
- mereka yang menginspirasi (5)
- mudik/pulang kampung (1)
- opini (1)
- pengantar (1)
- Perang (1)
- pertahanan dan keamanan (1)
- puisi :) (2)
- resep masakan (3)
- strategic studies (1)
- tanggapan (1)
- travel (1)
its about how I understand and remember my own life
view
friends :)
links
Popular Posts
-
Saya suka banget sama binatang berbulu terutama kucing dan kelinci. kenapa? karena mereka unyuuu sekali. Saat ini saya sedang memelihara 1 k...
-
Membaca ulang rentetan postingan di Blog ini membuat saya menyadari bahwa... Jreng Jreng Blog ini jadi mirip sama Buku Harry Potter ...
-
Take pictures in your mind of your childhood room Memorize what it sounded like when your dad gets home Remember the footsteps, remember...
-
I know a boy from an island He stands apart from the crowd He loves the sea and his people He makes his whole family proud Sometimes th...
-
waktu itu lagi menjelajah naik google chrome eh nemu postingan yang inspiring di blog nya ka anin jadi ijin nge repost deh. siapa tau bisa ...
-
Friends are family you get to choose . A good friend is a connection to life - a tie to the past, a road to the future, the key to sani...
-
Semacam bosen dengerin lagu-lagu western dan popular Lalu beralih dengerin lagu klasiknya Mozart dan muridnya, Bethoven dari Internet Rad...
-
D ikisahkan Manju Gurung, seorang gadis berusia 18 tahun yang telah dipaksa bergabung dengan gerilyawan Maois Nepal (Kelompok Oposisi) sej...
-
Salam silent reader apa kabar? Aku baik Alhamdulillah banyak yang terjadi sejak update-an terakhir misalnya sekarang klo ditanya siapa ...
-
#postingan lanjutan perjalanan keluarga gembul ke pelabuhan ratu apa sih yang bisa kita lakukan saat berlibur di pantai?? mari kita bikin l...
Pinterest Gallery
Search This Blog
Instagram Shots
Tweet Tweet
Like us
Labels
- catatan perjalanan ( 6 )
- curcol ( 11 )
- entertainment ( 1 )
- HI ( 1 )
- lovely pets ( 1 )
- mahatma gandhi ( 1 )
- mereka yang menginspirasi ( 5 )
- mudik/pulang kampung ( 1 )
- opini ( 1 )
- pengantar ( 1 )
- Perang ( 1 )
- pertahanan dan keamanan ( 1 )
- puisi :) ( 2 )
- resep masakan ( 3 )
- strategic studies ( 1 )
- tanggapan ( 1 )
- travel ( 1 )
0 komentar:
Posting Komentar